Harian Kendari

Haluoleo Society Sebut Masyarakat Sultra Sulit Mempercayai Hasil Survei

HarianKendari.com, Esekutif Direktur Lembaga Haluoleo Society  Irjal Ridwan menyatakan, saat ini sebagian besar lembaga survei telah terkontaminasi oleh kepentingan politik sehingga tidak objektif lagi.

“Sangat tampak kepentingan pendana survei. Sehingga survei sebagian besar menjadi bagian kebutuhan pemenangan tim sukses,” ujarnya saat di cecar wartawan ‘Menyoal Survei LSI ASR Cagub Sultra terunggul masyarakat inginkan perubahan, kendari Jum’at (01,4,23).

Minggu lalu tampak salah satu Lembaga Survei melakukan Rilis 14 nama yang dinilai  menjadi  yang dapat membawa perubahan di Sultra. Dengan menggunakan responden sebanyak 800 orang dan menggunakan teknik pengumpulan data.

“Berdasarkan pengumuman ada salah satu figur calon Gubernur yang menempati peringkat teratas dan dalam pamfletnya memberikan Quotes Khusus untuk menframing hal ini, tentu hal ini membuat kami menduga lembaga terkesan  melakukan manipulasi data survei.

Dikatakanya bahwa saat ini KPU perlu melakukan Investigasi, kata dia  untuk menyelidiki bagaimana metodologi riset dan independensi lembaga survey tersebut. Jika terbukti adanya pelanggaran yang dilakukan oleh lembaga survey, maka KPU harus memberikan sanksi sesuai dengan UU yang berlaku

“Saya mengharapkan bahwa KPU Turun melakukan Investigasi terkait data-data survei agar disajikan sesuai dengan data asli karena saya menduga ada upaya membangun opini publik yang tak berdasar ini saya rasa telah melukai Demokrasi kita yang mengandung nilai kerakyatan yang jujur serta khidmat dalam kebijaksanaan,’ Pungkasnya