Harian Kendari

FGD “Merawat Keberagaman Budaya” Hadirkan Dir Intel  Polda Sultra sebagai Pembicara

Focus Grup Discusion dengan mengangkat Tema “Merawat Keberagaman Budaya Sulawesi Tenggara” di gelar oleh Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tenggara, sabtu(12, 03,2022)

Kegiatan ini berlangsung di Aula SMA Negeri 1 Kolaka. Giat ini sendiri di ramaikan, Kepala Cab Dinas Pendidikan Kabupaten Kolaka, Koltim, Tim Penulis buku di ketuai oleh Prof Dr. La Niampe, M.HUM bersama 5 tim lainnya (DR. SAHRUN, S.Pd.,M.Si, DR. ASLIM, S.S.,M.Hum, DR. RAHMAT SEWA SURAYA, S.Sos.,M.Si, DR. BASRIN MELAMBA dan  DR. SAFARUDDIN Tokoh masyarakat, Tokoh adat, tokoh pemuda, para kepala sekolah dan guru sejarah tingkat SMA/ Sederajat se Kab. Kolaka.

Kegiatan yang menghadirkan Dir Intelkam Kombes Pol Nanang Rudi Supriatna sebagai salah satu Pembicara beliau mengharapkan agar lewat kegiatan ini semakin mengokohkan persatuan bagi masyarakat Sultra

“Yang kita harapkan FGD ini dapat membangun spirit namun spirit yang meneduhkan bagi Provinsi Sulawesi agar masyarakatnya bisa hidup berdampingan secara aman, nyaman, dan sejahtera.

Lebih lanjut Direktur Intelkam Polda Sultra  Kombes Pol nanang Rudi Supriatna menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat positif  dan harus terus di sosialisasikan,

“Kami meminta kepada saudara – saudara dari seluruh elemen masyarakat Persatuan Sulawesi Tenggara agar senantiasa hadir memberikan edukasi keragaman yang membawa toleransi, lebih baik disiksa didunia dari pada di neraka,” tegasnya.